Jumat, Maret 31, 2023
Otobisnis.com
  • Berita
  • Mobil
  • Motor
  • Bisnis
  • Komunitas
  • Review
No Result
View All Result
Otobisnis.com
No Result
View All Result

Lalamove Indonesia Sediakan Van & Mobil untuk Kirim Barang

by Indra Prabowo
Januari 2, 2019
Share on FacebookShare on Twitter

JAKARTA — Semakin meningkatnya permintaan jasa pengiriman barang di Indonesia khususnya wilayah Jakarta, membuat PT Lalamove Logistik Indonesia menghadirkan layanan MPV dan van ke dalam aplikasinya.

David Ceasario selaku Marketing Manager Lalamove mengungkapkan, jasa pengiriman Lalamove yang hadir sejak pertengahan November 2018 ini hanya berlaku untuk wilayah Jadetabek (Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi).

“Hadirnya pilihan MPV dan van bertujuan agar para pengguna aplikasi Lalamove dapat menyesuaikan armada dengan skala pengiriman mereka,” imbuh David.

Baca Juga :

Punya Banyak Keunggulan, MG4 EV Panen Pemesanan

Honda All-New Civic Type R Diluncurkan, Makin Bertenaga

Angkot Listrik dari Inggris Ini Cocok untuk Indonesia

ADVERTISEMENT

Sebelum menghadirkan armada logistik  MPV dan van, lanjut David, Lalamove telah memiliki armada sepedamotor.

“Saat ini armada sepedamotor Lalamove sudah mencapai 4000 unit, sedangkan untuk MPV dan van totalnya sekitar 2000 unit,” jelas David.

Kehadiran Lalamove, bukan hanya menambah pilihan solusi tetapi juga memberikan harga kompetitif dibandingkan dengan competitor. Untuk jasa pengiriman dengan sepedamotor dengan maksimal berat 20 kg dan ukuran barang 40 x 40 x 40 cm dikenakan biaya Rp 2.250,00 per km. Dan perlu diperhatikan, lebar barang yang dibawa oleh sepedamotor tidak boleh melebihi dari setang motor. Pengemudi sepedamotor juga diberikan tas untuk penyimpanan barang waterproof, agar barang yang dikirim terlindungi dari hujan.

“Adapun berat barang untuk dibawa oleh MPV (mobil) maksimal 350 kg dengan dimensi 175 x 100 x 85 cm dikenakan tarif Rp 16.000,00 untuk 3 km pertama. Setelah itu akan dikenakan biaya Rp 5000,00 per km. Dan untuk van, barang memiliki berat maksimal 600 kg dengan dimensi 210 x 150 x 120 cm dikenakan jasa pengiriman sebesar Rp 145 ribu untuk minimal jarak 15 km. Bila lebih dari 15 km akan dikenakan tariff sama dengan jasa mobil,” urai David.

David menegaskan, ada fitur yang berbeda dengan aplikasi jasa pengiriman online lainnya, yaitu untuk aplikasi yang dimiliki oleh pengemudi tidak tersedia fitur membatalkan pesanan. Pesanan hanya bisa dibatalkan melalui Customer Service (CS), kemudian CS memberitahukan kepada pelamggan alasan pembatalannya.

“Tujuannya agar CS bisa menjelaskan kepada customer kenapa dibatalkan. Bisa jadi pembatalan, karena barang yang dikirim bau menyengat, atau juga bisa jadi binatang peliharaan yang membahayakan dan sebagainya,” tutur David.

Armada mobil yang ada saat ini masih dikuasai oleh Toyota Avanza dan Rush, Honda Mobilio, Daihatu Xenia dan Terios, Nissan Livina serta Toyota Innova.

Lalamove sendiri sudah ada sejak 5 tahun lalu, pertama kali di Hong Kng, kemudian berkembang ke kawasan Asia dan Asean seperti Taiwan, Thailand, Vietnam, Philipina, Malaysia, Singapura dan Indonesia yang terakhir.

Dan bagi Anda yang ingin bergabung dengan Lalamove, diwajibkan memiliki kendaraan sendiri (motor, MPV dan van) maksimal berusia 5 tahun. [IBD]

Tags: LalamoveLogistikMPVVan
Previous Post

Toyota Serahkan HiACE untuk Burung Indonesia

Next Post

Suzuki Ertiga, Mobil Terbaik 2018 Versi Marketeers

Related Posts

MG4 EV
Berita

Punya Banyak Keunggulan, MG4 EV Panen Pemesanan

Maret 31, 2023
Berita

Honda All-New Civic Type R Diluncurkan, Makin Bertenaga

Maret 31, 2023
Helixx
Berita

Angkot Listrik dari Inggris Ini Cocok untuk Indonesia

Maret 28, 2023
New Hyundai Sonata
Berita

New Hyundai Sonata Bersiap Sentil Camry dan Accord

Maret 27, 2023
hyundai verna 2023
Berita

Kaya Fitur, All-new Hyundai Verna Dipercaya Bisa Libas Vios dan City

Maret 23, 2023
Mitsubishi XRT Concept tampil perdana di Bangkok Motor Show 2023
Berita

Mitsubishi Tampilkan Mobil Konsep Berbasis Triton

Maret 21, 2023
ads ads
ADVERTISEMENT

TERBARU

Wuling Alvez Bartega
Berita

Wuling Alvez jadi Kanvas Lukisan

Maret 31, 2023
Wuling Siaga Mudik 2023
Berita

Wuling Siaga Mudik 2023 Siapkan 70 Titik Servis

Maret 31, 2023
MG4 EV
Berita

Punya Banyak Keunggulan, MG4 EV Panen Pemesanan

Maret 31, 2023
Berita

Honda All-New Civic Type R Diluncurkan, Makin Bertenaga

Maret 31, 2023
Promo Kredit Mobil Toyota
Berita

Sambut Ramadan dan Lebaran, TAF Hadirkan Promo Kredit Mobil Toyota

Maret 31, 2023
Posko Siaga Lebaran 2023
Berita

Hino akan Dirikan Selusin Posko Siaga Lebaran 2023

Maret 30, 2023

Test Drive

test drive gelora e
Berita

Biaya Listrik Gelora E Jakarta-Bandung Lebih Murah dari Ice Caffe Latte Starbucks

Maret 19, 2023
Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid
Berita

Test Drive Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Versi Termewah

Januari 3, 2023
Suzuki Baleno 2023
Berita

Review Suzuki Baleno 2023

Januari 2, 2023
Review Honda WR-V 2023
Berita

Review Honda WR-V 2023

Desember 25, 2022
otobisnis
  • Term Of Service
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang-kami
  • Redaksi

© 2021 otobisnis.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Mobil
  • Motor
  • Bisnis
  • Komunitas
  • Review

© 2021 otobisnis.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.