JAKARTA — Penjualan mobil Honda pada November 2018 naik 2% dibandingkan bulan sebelumnya, yakni menjadi 15.845 kendaraan. Honda Brio masih menempati posisi sebagai mobil terlaris Honda dengan penjualan 8.152 unit, atau menguasai 51% dari total penjualan Honda.
Dari total penjualan Honda Brio tersebut, Honda Brio Satya meraih penjualan 6.398 unit, meningkat 18% dari Oktober 2018. Sementara, penjualan Honda Brio RS 1.754 unit, naik 36% dibandingkan bulan sebelumnya.
Penjualan Honda HR-V 1.5L menempati posisi kedua dengan 3.545 unit, naik 4%. Honda Jazz terjual 1.331 unit. Penjualan Honda CR-V 1.224 unit, Honda Mobilio 837 unit dan Honda BR-V 316 unit.
Honda berhasil menjual 129 unit Civic Hatchback, sementara Honda HR-V 1.8L hanya 112 unit.
Di antara deretan sedan Honda, Honda Civic menduduki posisi teratas dengan 134 unit, lalu diikuti Honda City 45 unit dan Honda Accord 11 unit.
Penjualan MPV premium Honda Odyssey menorehkan 7 unit dan Honda Civic Type R 2 unit. [Itn]