JAKARTA — Di tengah pandemi coronavirus disease (Covid-19), Suzuki Indonesia tetap mengedepankan layanan purnajual. Bagi para pemilik mobil Suzuki bisa mendatangkan teknisi ke rumah untuk perawatan berkala.
Para pelanggan tinggal menelpon Halo Suzuki di nomor 0800-1100-800. Di Halo Suzuki, Anda bisa mendapatkan layanan Home Service. Tapi apabila kendaraan terpaksa harus dibawa ke bengkel, pelanggan bisa meminta layanan Pick Up Service.
Layanan SERA (Suzuki Emergency Roadside Assistance) pun tetap beroperasi 24 jam serta bengkel dan dealer tetap buka seperti biasa.
Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih jauh informasi dan membeli mobil-mobil Suzuki bisa mengakses website www.suzuki.co.id atau media sosialnya. Di sini Anda bisa mengajukan permintaan test drive/test ride.
Sementara aplikasi My Suzuki untuk keperluan belanja online suku cadang kendaraan Suzuki. Para calon pembeli mobil bekas Suzuki dapat klik website Auto Value www.autovalue.co.id untuk mencari mobil bekas berkualitas atau tukar tambah mobil Suzuki secara online. [Itn]